Sekilas

Paluang usaha agribisnis sangat menjanjikan. Indonesia sebagai negara agrasis (pertanian) memiliki aneka ragam hasil produk pertanian yang berlimpah. Pemanfaatan yang baik produk hasil pertanian sangat memungkinkan menjadi salah satu upaya peningkatan ekonomi masyarakat. Salah satu faktor utama yang diperlukan dalam rangka meningkatkan sektor usaha agribisnis adalah peran serta / dukungan dari pemerintah. Pemerintah diharapkan dapat mendukung secara moral dan infrastruktur kepada para petani guna meningkatkan hasil produksi sesuai dengan yang diharapkan. Bagi para petani diharapkan juga untuk mempersiapkan dengan perencanaan yang matang sebelum memulai usaha dibidang agribisnis ini.


Selasa, 11 Januari 2011

Manfaat Lintah Untuk Atasi Penyumbatan Darah

Lintah, binatang sejenis cacing yang gemar menghisap darah dan biasa hidup di hutan hujan tropis, sawah, rawa atau tempat lembab lainnya, sejak ratusan tahun lalu dikenal sebagai media penyembuh serba guna untuk penyakit yang berhubungan dengan peredaran darah. Lintah yang ditempelkan pada kulit akan menghisap darah kotor pada tubuh manusia.

Tubuh lintah yang memiliki alat penghisap berbentuk bulat di kedua ujung tubuhnya, saat mengisap darah lintah akan menghasilkan suatu cairan yang mampu mencegah terjadinya penggumpalan dan pengeringan darah. Air ludahnya diketahui mengandung zat aktif yang sekurang-kurangnya berisi 15 unsur. Contohnya, zat putih telur hirudin yang bermanfaat untuk mengencerkan darah dan mengandung penisilin.

Berbekal dari pengalaman itu, Muhyidin-- penyembuh alternatif dari desa Kauman, Plered, Yogyakarta menggunakan lintah untuk mengatasi pasien yang mengalami gangguan penyumbatan darah yang ditempelkan di kaki pasien.

"Penggunaan lintah ini didasarkan pada pengalaman pribadi. Saya pernah menderita sakit kencing manis selama 10 tahun, bahkan sudah masuk ruang operasi dan kaki ini siap diamputasi karena sudah busuk dan bolong-bolong akibat penyakit tersebut. Namun akhirnya saya batalkan setelah ber- obat alternatif menggunakan lintah. Hasilnya, dalam seminggu luka di kaki sudah mengering kaki pun tak jadi diamputasi," tutur Muhyidin.

Di setiap kaki diberi dua ekor lintah, namun jumlah lintah yang ditempatkan tergantung dari tingkat parah atau tidaknya penyakit yang diderita tamu. Setelah kenyang menghisap darah kotor, lintah akan jatuh sendiri dan hanya digunakan untuk sekali pakai saja dan dibuang. Bekas gigitan sang lintah ditutup menggunakan plester obat.

Untuk pengobatan ini Muhyidin menggunakan lintah rawa yang diperolehnya dari Palembang, Ambarawa dan beberapa daerah lainnya. Di tempat praktiknya tersedia belasan kursi yang didepannya ada meja kayu kecil atau disebut dingklik untuk tamu menaruh kakinya guna dihisap oleh lintah.

Pengobatan alternatif ini bukan hanya dikenal oleh masyarakat lokal maupun dari berbagai daerah. Wisatawan mancanegara pun menyempatkan datang untuk berobat antara lain dari Jepang, Hong Kong, Beijing, Prancis, Belanda, Inggris, Korsel, Taiwan, dan negara-negara jiran seperti Thailand, Singapura, dan Malaysia.

Hasil studi yang dilakukan para peneliti di Jerman menunjukkan bahwa lintah diakui bisa mengobati rasa sakit dan juga radang. Dengan menghisap darah kotor, darah statis maupun darah teracuni, maka peredaran darah yang semula tersumbat menjadi lancar kembali.

"Pengobatan lintah, sudah dikenal luas oleh masyarakat dunia dan menjadi bahan penelitian di Jerman, AS, Rusia dan negara Eropa dan konon banyak dimanfaatkan rumah sakit di AS. Bahkan pasien dari Inggris adalah mahasiswa kedokteran yang sengaja datang untuk meneliti dan membuktikan keampuhan dari pengobatan lintah ini. Saya justru tahu banyak dari dia melalui penjelasan guide. Saya sih otodidak saja," kata Muhyidin.

Ditambahkan Muhyidin, dalam ilmu kedokteran Islam, pengobatan mengeluarkan darah kotor adalah metode yang sudah diterapkan sejak zaman Rasulullah SAW dan lintah merupakan salah media untuk mengeluarkan darah kotor tersebut secara alami.

Efeknya juga dapat meringankan tubuh karena banyaknya kandungan darah kotor yang menumpuk di bawah permukaan kulit seseorang mengakibatkan terasa malas dan berat.

"Karena lintah mengeluarkan liur zat hirudin yang bercampur dengan darah dan membawanya ke seluruh tubuh maka sirkulasi darah menjadi lancar, sehingga tubuh terasa bugar," ungkap Muhyidin.

Darah kotor adalah darah yang mengandung racun atau darah statis yang menyumbat peredaran darah dan mengakibatkan sistem peredaran darah dalam tubuh tidak berjalan sebagaimana mestinya. Itulah sebabnya hal ini menyebabkan terganggunya kesehatan seseorang, baik secara fisik maupun mental.

Setiap hari, kecuali Jumat, Muhyidin melayani tamu-tamunya sejak pukul 07.30 hingga pukul 16.00. Dia dibantu dua orang anaknya dan dua santri untuk menanggulangi berbagai keluhan yang dihadapi oleh tamu. Seringkali waktu istirahatnya di malam hari juga tersita untuk tamu-tamu yang datang dari jauh dan perlu mendapat pengobatan.

1 komentar:

  1. TIP TICKET #85 - Titanium Art
    TIP TICKET #85, formerly known as “The Ultimate Team” and titanium strength “The Ultimate properties of titanium Team”, is a ecm titanium new and innovative titanium vs tungsten $850000-a-year-old retro retro gaming device that features titanium dioxide in food a

    BalasHapus